Kategori
movie

Deretan Karakter di Seri Anime My Hero Academia yang Bisa Terbang

Deretan Karakter di Seri Anime My Hero Academia yang Bisa Terbang – Boku No Hero Academia Anime Diposting di Indonesia dengan judul My Hero Academia, adalah serangkaian pahlawan super dari tema manga Jepang Shonen di tulis dan di ilustrasikan oleh Kōhei Horikoshi. Manga ini mulai di publikasikan di majalah Weekly Shōnen Jump sejak Juli 2014 dan telah di kelompokkan dalam 32 volume Tankōbon hingga Oktober 2021.

Bahkan, di dunia anime, terbang adalah kapasitas yang agak langka. Ini juga berlaku di dunia akademisi pahlawan saya. Dalam seri ini, hampir semua karakter di lahirkan dengan kemampuan aneh yang unik. Meskipun begitu, hanya beberapa karakter yang mendapatkan Quirk yang memungkinkan mereka untuk terbang.

Di mulai dari pahlawan nomor dua, Hawks, hingga senior All Might, Nana Shimura, berikut ini ada beberapa karakter yang bisa terbang dalam seri My Hero Academia. Siapa sajakah mereka? Yuk, simak bersama ulasannya di bawah ini!

1. Fumikage Tokoyami

5 Karakter yang Bisa Terbang dalam Seri My Hero Academia, Keren!

Fumikage Tokoyami merupakan salah satu murid di kelas 1-A SMA Yuei. Ia memiliki Quirk yang di kenal dengan Dark Shadow. Quirk ini memungkinkan Fumikage untuk mengeluarkan bayangan hitam yang menyerupai burung dari tubuhnya.

Meskipun memiliki Quirk yang mirip dengan burung, Fumikage tidak dapat terbang pada awalnya. Namun, setelah berlatih dengan Hawks, Fumikage akhirnya menemukan cara untuk terbang. Agar dirinya dapat terbang, Fumikage menyelimuti dirinya dengan Dark Shadow yang kemudian mengangkatnya untuk terbang.

2. Endeavour

Endeavour adalah pahlawan nomor satu saat ini sekaligus ayah dari Shoto Todoroki. Ia memiliki Quirk yang bernama Hellflame, sebuah kemampuan yang memungkinkannya untuk memanipulasi api yang panas.

Sebagai pahlawan nomor satu, ia sangat menguasai Quirk miliknya. Hal ini di buktikan dengan dirinya yang tidak hanya dapat menggunakan Hellflame untuk bertarung, melainkan juga untuk terbang. Bekerja seperti roket, ia mengeluarkan api dari kedua kakinya sehingga dapat mendorongnya ke udara.

3. Hawks

5 Karakter yang Bisa Terbang dalam Seri My Hero Academia, Keren!

Hawks adalah pahlawan nomor dua saat ini, setelah Endeavour. Di bekali dengan dua sayap di punggungnya, Hawks memiliki Quirk yang di kenal dengan Fierce Wings. Quirk ini memungkinkan Hawks untuk memanipulasi bulu pada sayapnya.

Hawks dapat membuat bulu sayapnya terbang ke mana pun yang ia inginkan atau menjadikannya senjata seperti pedang. Tak hanya itu saja, kegunaan yang paling penting dari sayap ini adalah memungkinkan Hawks untuk terbang dengan kecepatan tinggi.

4. All For One

Di kenal sebagai Simbol Kejahatan, All For One memiliki kemampuan untuk mencuri Quirk orang lain. Dengan kemampuan ini, All For One memiliki segudang Quirk yang sangat beragam. Salah satu Quirk-nya yang di kenal dengan Air Walk memungkinkannya untuk terbang.

Seperti namanya, Quirk ini memungkinkan All For One untuk berdiri dan berjalan di atas udara. Namun, saat ini, Air Walk sudah tidak di miliki oleh All For One. Sebagai imbalan untuk membunuh Deku, All For One memberikan Quirk ini kepada Lady Nagant.

Kategori
movie

Berikut Beberapa Karakter One Piece yang Pernah Datang ke Laugh Tale

Berikut Beberapa Karakter One Piece yang Pernah Datang ke Laugh Tale – Laugh Tale adalah tujuan akhir dari setiap peretas satu potong, tidak ada pengecualian monyet D. Luffy. Menurut Flashback Kozuki Oden di babak putaran kedua Wanokuni, nama Laugh Tale ini muncul setelah Gol D. Roger berhasil pergi ke sana, menemukan One Piece dan dia tertawa dari apa yang dia temukan.

Bisa di bilang, Laugh Tale adalah tujuan dari semua bajak laut. Di sana, ada harta yang di tinggalkan oleh mantan Bajak Laut Raja, Gol D. Roger, tak lain tak bukan adalah One Piece. Siapa pun yang telah berhasil menemukan One Piece, orang tersebut akan menjadi raja bajak laut berikutnya.

Sejak era Bajak Laut Besar di mulai, masih belum ada bajak laut yang berhasil pergi ke Laugh Tale. Sementara itu, hanya sedikit orang yang di ketahui pernah pergi ke Laugh Tale bersama Roger. Berikut ini akan di bahas beberapa karakter dalam anime One Piece yang pernah pergi ke Laugh Tale. Lantas, siapa sajakah karakter yang di maksud tersebut? Yuk, simak pembahasannya di bawah ini!

1. Kozuki Oden

Selain Roger, Ini 5 Karakter One Piece yang Pernah ke Laugh Tale

Kozuki Oden adalah seorang samurai yang berasal dari Negeri Wano. Pada masa kejayaannya, Oden pernah bergabung dengan Bajak Laut Whitebeard dan Roger. Setelah menghabiskan waktu bertahun-tahun menjadi Komandan Divisi Kedua di Bajak Laut Whitebeard, Oden bergabung dengan Bajak Laut Roger untuk melakukan perjalanan ke Laugh Tale.

Oden melakukan perjalanan ini untuk menemukan hubungan antara Wano dan dunia di masa lalu. Setelah berhasil menemukan One Piece, Oden pulang ke kampung halamannya di Wano. Sayangnya, setibanya di Wano, Oden menemukan bahwa Wano sudah di ambil alih oleh Kaido.

2. Scopper Gaban

Selain Roger, Ini 5 Karakter One Piece yang Pernah ke Laugh Tale

Di kenal sebagai tangan kiri Roger, Scopper Gaban adalah salah satu dari sedikit orang yang pernah pergi ke Laugh Tale. Di duga bahwa Gaban adalah orang pertama yang bergabung dengan Bajak Laut Roger. Roger sendiri bahkan menyebut Gaban salah satu orang terbaiknya.

Ketika tiba di Laugh Tale, Gaban terlihat sangat terpesona dengan harta karun yang ia temukan. Sama seperti kru lainnya, Gaban juga tertawa ketika mendengar cerita tentang Laugh Tale. Sayangnya, Gaban belum masuk ke dalam cerita utama seri ini sehingga penggemar tidak dapat menggali informasi lebih lanjut mengenai Laugh Tale.

3. Joy Boy

Selain Roger, Ini 5 Karakter One Piece yang Pernah ke Laugh Tale

Joy Boy adalah karakter paling misterius yang pernah ada dalam One Piece. Karakter ini hampir tidak pernah muncul dalam seri. Namanya pun hanya pernah di sebutkan beberapa kali. Meskipun begitu, ia memiliki peran yang besar dalam sejarah One Piece, terutama pada Pulau Manusia Ikan dan Laugh Tale.

Menariknya, ia sudah ada di Laugh Tale bahkan jauh sebelum Roger. Di perkirakan bahwa ia sudah ada di Laugh Tale sejak 800 tahun yang lalu, tepatnya pada Abad Kekosongan. Di katakan juga bahwa One Piece juga miliknya. Terlepas dari itu semua, masih tidak banyak yang di ketahui tentang karakter ini.

4. Silvers Rayleigh

Selain Roger, Ini 5 Karakter One Piece yang Pernah ke Laugh Tale

Sebagai tangan kanan Roger, tidak mengherankan jika Silvers Rayleigh ada di daftar ini. Rayleigh adalah pengikut setia Roger yang sudah mengikuti petualangan Roger, termasuk ke Laugh Tale. Pada arc Kepulauan Sabaody, Rayleigh bahkan sempat akan membocorkan misteri tentang Laugh Tale kepada Topi Jerami.

Namun, Luffy menolaknya karena hal tersebut dapat membuat petualangan mereka tidak berarti. Menariknya, Rayleigh juga merupakan salah satu dari sedikit orang yang mengetahui tentang sejarah dunia. Rayleigh mengetahui banyak misteri besar dalam seri ini, seperti Abad Kekosongan dan Kehendak D.

Nah, itulah beberapa karakter dalam anime One Piece yang pernah ke Laugh Tale. Di gambarkan bahwa banyak orang yang mencoba ke sana tapi hanya sedikit yang bisa sampai ke tempat tersebut. Bagaimana, kamu jadi semakin antusias untuk mengikuti setiap certia dari anime One Piece ini?

Kategori
movie

Deretan Karakter di Seri My Hero Academia yang Paling Banyak Dibenci

Deretan Karakter di Seri My Hero Academia yang Paling Banyak Dibenci – Anime merupakan film animasi yang berasalah dari Jepang. Hingga saat ini anime masaih menjadi salah satu animasi yang paling di minati oeh sebagian besar orang di dunia. Salah satu anime yang paling banyak di minati hingga saaat ini adalah My Hero Academia.

My Hero Academia adalah surga bagi kamu yang menyukai keberagaman karakter. Anime ini menampilkan banyak karakter dengan desain unik dan keren serta kepribadian yang beragam. Dari sekian banyak karakter yang muncul dalam seri ini, selalu ada karakter yang tidak di sukai oleh penggemar.

Karakter yang di benci juga tidak selalu antagonis. Kadang, penggemar juga tidak menyukai protagonis dengan kepribadian yang menyebalkan dan mengganggu. Di mulai dari karakter yang mesum hingga karakter yang menyebalkan, berikut ini ada beberapa karakter yang paling banyak di benci oleh para penggemar dalam seri My Hero Academia. Penasaran siapa saja karakter yang paling banyak di benci tersebut? Berikut ini telah di rangkum beberapa di antaranya. Yuk, simak bersama ulasannya di bawah ini!

1. Muscular

5 Karakter Paling Dibenci dalam Seri My Hero Academia, Kenapa?

Muscular merupakan salah satu anggota Liga Penjahat dan berperan sebagai salah satu antagonis utama pada Forest Training Camp arc. Hal yang membuat Muscular di benci oleh penggemar adalah kejahatannya yang sadis.

Muscular bersenang-senang dalam membunuh orang lain, tak terkecuali anak kecil. Muscular sama sekali tidak memiliki belas kasihan kepada Kota Izumi, bahkan setelah Muscular membunuh kedua orangtuanya.

2. Re-Destro

5 Karakter Paling Dibenci dalam Seri My Hero Academia, Kenapa?

Di satu sisi, Re-Destro mungkin memiliki tujuan yang baik. Re-Destro ingin membebaskan masyarakat dari aturan-aturan yang membatasi mereka dalam menggunakan Quirk. Meskipun tujuannya adalah kebebasan, ide tersebut juga memiliki sisi buruk.

Tanpa peraturan yang membatasi seseorang dalam menggunakan Quirk, akan semakin banyak masalah yang di timbulkannya. Terlebih, beberapa orang di lahirkan dengan Quirk yang destruktif dan akan sangat berbahaya jika di gunakan secara sembarangan.

Tak hanya itu saja, Re-Destro juga di benci karena caranya dalam mencapai tujuannya. Tak jarang, Re-Destro menggunakan kekerasan dan bahkan pembunuhan hanya untuk mencapai tujuannya yang salah.

3. Minoru Mineta

5 Karakter Paling Dibenci dalam Seri My Hero Academia, Kenapa?

Terlepas dari perannya sebagai protagonis, Minoru Mineta berada di urutan teratas sebagai karakter yang paling di benci oleh penggemar. Ada banyak alasan mengapa penggemar tidak menyukai karakter yang satu ini. Pertama, Minoru adalah karakter yang mesum. Minoru sering melakukan hal-hal yang seharusnya tidak di lakukan oleh remaja seusianya.

Selain itu, Minoru juga tidak berguna. Quirk miliknya, Pop Off, hanya memungkinkannya untuk melemparkan bola lengket kepada musuhnya. Hal ini membuat Minoru hanya berguna sebagai pendukung dalam pertarungan. Terakhir, Minoru juga merupakan seorang penakut.

Sebagai seseorang yang ingin menjadi pahlawan, keberanian adalah hal yang sangat penting. Meskipun begitu, Minoru sering gemetar ketakutan, bahkan bersembunyi di belakang temannya ketika penjahat muncul. Hal tersebut membuatnya sama sekali tidak layak untuk menjadi pahlawan.

4. Bakugo Katsuki

5 Karakter Paling Dibenci dalam Seri My Hero Academia, Kenapa?

Berperan sebagai deuteragonis dalam seri ini, Bakugo Katsuki memang sering mendapatkan sorotan dari para penggemar. Meskipun begitu, sayangnya tidak semua penggemar menyukai karakter yang satu ini. Sebagian penggemar bahkan membenci Bakugo dan menganggapnya tidak layak di sebut sebagai pahlawan.

Latar belakangnya adalah hal yang membuat penggemar tidak menyukai Bakugo. Terlepas dari impiannya menjadi pahlawan, Bakugo adalah seorang perundung. Hanya karena Deku ingin membantunya, Bakugo merasa terhina dengan hal tersebut sehingga dirinya merundung Deku dalam waktu yang lama.

Selain itu, Bakugo juga memiliki kepribadian yang berlawanan dengan nilai-nilai pahlawan. Bakugo di kenal sebagai karakter yang angkuh, arogan, dan kasar sehingga dirinya dapat menimbulkan rasa takut di masyarakat. Selain itu, tujuannya menjadi pahlawan bukanlah untuk melindungi orang lain, melainkan untuk menjadi yang terkuat.

Nah, itulah beberapa karakter yang paling banyak di benci oleh hampir sebagian besar penggemar My Hero Academia. Apakah di antara mereka yang tidak kamu sukai?

Kategori
movie

Sederet Karakter Anime yang Punya Dendam Besar di Dalam Hatinya

Sederet Karakter Anime yang Punya Dendam Besar di Dalam Hatinya – Anime merupakan film animasi terkanal yang berasal dari Jepang. Kini anime tersebut lebih sering di gambar dengan bantuan dari beragam jenis teknologi canggih di masa modern ini. Sejak dulu anime sudah di gemari oleh seluruh kalangan usia, baik laki-laki atau perempuan, apa pun pekerjaannya, hampir seluruh orang di dunia ini gemar menonton anime.

Pada zaman modern ini anime mengalami banyak sekali perkembangan. Mulai dari grafik yang semakin bagus dan alur cerita yang di buat beragam juga lebih menarik. Tak hanya dalam dunia nyata, dalam anime pun terdapat beberapa karakter yang pernah merasakan sakit hati sehingga mendendam, bahkan pada keluarganya sekalipun.

Kali ini, telah merangkum beberapa karakter anime yang memiliki sifat pendendam dan tidak perlu untuk ditiru. Penasaran siapa saja mereka? Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. Sasuke Uchiha (Naruto)

5 Karakter Anime yang Menyimpan Dendam Mendalam, Jangan Ditiru!

Sasuke adalah seorang ninja dari Konoha yang sempat mengkhianati daerahnya. Selain itu, ia memiliki mimpi untuk melawan dan menghabisi kakaknya sendiri, Itachi. Sasuke memiliki dendam yang amat besar terhadap Itachi karena telah membunuh orangtuanya dan klan Uchiha tanpa ampun.

Karena merasa cukup kuat dan sanggup untuk membunuh Itachi sendirian, Sasuke memutuskan untuk meninggalkan desa dan mencari jalannya sendiri agar bisa menjadi lebih kuat. Hingga pada akhirnya, Sasuke berhasil membunuh Itachi. Namun, ia juga menyesal karena mengetahui kebenaran yang tersembunyi tentang kakaknya tersebut.

2. Shoto Todoroki (My Hero Academia)

5 Karakter Anime yang Menyimpan Dendam Mendalam, Jangan Ditiru!

Shoto Todoroki menjadi salah satu karakter yang tidak memiliki hubungan baik dengan keluarganya, terutama dengan ayahnya. Ayahnya adalah seorang pahlawan yang di kenal sebagai Endeavour. Endeavour sangat keras terhadap Shoto agar mampu melebihi kekuatan All Might.

Atas semua perlakuan ayahnya tersebut, Shoto memutuskan untuk meninggalkan ayahnya dan menentukan jalan hidupnya sendiri. Ia juga berusaha untuk menjadi pahlawan nomor satu agar dapat balas dendam kepada ayahnya.

3. Levi Ackerman (Attack on Titan)

5 Karakter Anime yang Menyimpan Dendam Mendalam, Jangan Ditiru!

Sejak pertempuran di wilayah Shiganshina, Levi jadi sangat membenci Zeke dan berjanji untuk membunuhnya dengan tangannya sendiri. Ia telah berjanji pada Erwin yang saat itu telah mati berkorban dan di bunuh oleh Beast Titan.

Atas kejadian tersebut, Levi jadi semakin benci kepada Zeke. Ia berjanji akan membalaskan dendamnya meskipun telah tertangkap dan menjalin kerja sama.

4. Dio Brando (JoJo’s Bizarre Adventure)

5 Karakter Anime yang Menyimpan Dendam Mendalam, Jangan Ditiru!

Terlahir dari keluarga miskin, Dio tahu bahwa keluarga Joestar adalah keluarga yang kaya raya dan berpengaruh. Misinya adalah menghancurkan dan merampok seluruh harta milik Joestar dan ayahnya, George.

Lebih parahnya lagi, balas dendam Dio mengarah pada pembunuhan. Pasalnya, ia tega meracuni George sebelum memakai topeng batu untuk menjadi vampir. Selain itu, ia juga harus menjadi musuh besar Jonathan tanpa ada jalan untuk berdamai.

Kategori
movie

Beberapa Perbedaan Antara Goku dan Protagonis dari Shounen Lainnya

Beberapa Perbedaan Antara Goku dan Protagonis dari Shounen Lainnya Dragon Ball merupakan anime yang di adaptasi dari manga dengan judul yang sama. Manga ini sendiri merupakan manga shounen karya dari Akira Toriyama.

Goku adalah karakter utama dalam seri shounen tersukses sepanjang masa, Dragon Ball. Sebagai ikon dari seri shounen, Goku sudah menginspirasi banyak karakter anime. Meskipun banyak karakter yang memiliki kesamaan dengan Goku, masih ada beberapa hal yang dimiliki oleh Goku dan tidak dimiliki oleh karakter anime lain.

Berikut ini telah di rangkum beberapa hal yang membedakan Goku dengan karakter protagonis shounen dari anime lainnya. Apa saja ya perbedaannya? Yuk, langsung saja simak bersama ulasannya di bawah ini!

1. Pada awalnya, Goku adalah seorang penjahat

5 Hal yang Membedakan Goku dengan Protagonis Shounen Lainnya

Dalam anime, banyak karakter penjahat yang kemudian berubah menjadi pahlawan setelah mengalami suatu kejadian. Namun, hal tersebut tidak pernah terjadi kepada protagonis utama. Goku adalah satu-satunya pengecualian.

Sebelumnya, Goku adalah seorang Saiyan yang di kirim ke Bumi untuk menghancurkan kehidupan yang ada di Bumi. Namun, Goku mulai berubah menjadi orang baik setelah kepalanya terbentur. Kakeknya, Gohan, bahkan mengakui bahwa Goku mengalami perubahan yang besar setelah kepalanya terbentur.

2. Secara teknis, Goku adalah alien

5 Hal yang Membedakan Goku dengan Protagonis Shounen Lainnya

Dalam hal penampilan, Goku memang tidak terlihat seperti alien. Di luar dari ekornya, Goku memiliki penampilan yang menyerupai manusia biasa. Meskipun begitu, Goku sebenarnya adalah alien. Goku berasal dari Planet Sadala dan merupakan seorang Saiyan, ras petarung terkuat di alam semesta.

Selain itu, Goku juga memiliki ekor yang tidak hanya membuatnya terlihat seperti kera, namun juga dapat membuatnya berubah menjadi kera raksasa. Selama ekor tersebut menempel pada tubuhnya, setiap ras Saiyan akan berubah menjadi kera raksasa ketika bulan purnama.

3. Goku sangat terobsesi dengan pertarungan

5 Hal yang Membedakan Goku dengan Protagonis Shounen Lainnya

Seperti yang kita ketahui, Goku sangat terobsesi dengan kekuatan karena prioritas utamanya adalah bertarung. Goku adalah tipe pahlawan yang tidak andal dalam bernegosiasi dengan musuh sehingga dirinya selalu memilih jalan kekerasan.

Hal ini berbeda dengan protagonis shounen lainnya yang sebisa mungkin menghindari kekerasan. Kebanyakan protagonis shounen selalu mencoba untuk berbicara dengan penjahat dan memilih menyelesaikan masalahnya dengan pertarungan ketika si penjahat sudah tidak dapat di ajak berbicara.

4. Goku muncul dalam berbagai anime

5 Hal yang Membedakan Goku dengan Protagonis Shounen Lainnya

Pada umumnya, sebuah karakter akan pensiun dari perannya sebagai karakter utama ketika mereka menjadi tua dan tugasnya di berikan kepada generasi penerus. Sebagai contoh, Naruto Uzumaki berperan sebagai karakter utama dalam seri Naruto dan Naruto: Shippuden. Namun, peran Naruto sebagai karakter utama mulai di gantikan oleh anaknya, Boruto Uzumaki, pada Boruto: Naruto Next Generations.

Meskipun begitu, hal tersebut tidak berlaku bagi Goku. Peran Goku sebagai karakter utama tetap tidak tergantikan, baik di mulai dari seri pertama Dragon BallDragon Ball ZDragon Ball GT, maupun Dragon Ball Super.

Selain itu, Goku juga sering muncul dalam seri anime lainnya. Mengingat Dragon Ball memiliki pengaruh yang besar terhadap anime shounen, banyak anime yang menyisipkan referensi Dragon Ball dalam serinya, seperti meniru karakter Goku dan jurus ikoniknya, Kamekameha.

Nah, itulah beberapa hal yang menjadi pembeda antara Goku dengan karakter anime shounen lainnya. Semoga arikel kali ini cukup bermanfaat bagi kalian yang ingin tahu lebih banyak sola Goku ini ya.

Kategori
movie

Beberapa Karakter Guru dalam Anime yang Meninggal untuk Muridnya

Beberapa Karakter Guru dalam Anime yang Meninggal untuk Muridnya – Dalam anime, beberapa karakter memiliki hubungan yang sangat dekat dengan gurunya. Begitu dekat, mereka bahkan tidak terlihat seperti guru dan siswa, tetapi sebagai orang tua dan anak-anak. Oleh karena itu, kematian karakter guru anime selalu merupakan momen paling memilukan, terutama jika penyebab kematian guru adalah melindungi murid-muridnya.

Dari Jiraya ke Asuma Sarutobi, berikut adalah lima karakter guru yang mengorbankan hidup mereka kepada siswa mereka. Ingin tahu siapa karakternya? Temukan ulasan berikut.

1. Kyojuro Rengoku (Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba)

5 Karakter Guru yang Mengorbankan Nyawanya untuk Muridnya dalam Anime

Kyojuro Rengoku adalah jenis karakter yang mudah untuk dicintai oleh para penggemar. Karena, bahkan jika perjalanan ke Seri Demon Slayer cukup pendek, kematiannya menjadi saat mengundang air mata dalam seri ini.

Setelah berhasil mengalahkan Ermu, Tanjiro dan teman-temannya di hadapkan dengan setan yang lebih kuat, yaitu Akaza. Akaza bermaksud untuk membunuh Tanjiro yang terluka, tetapi Kyojuro mencegahnya. Kyojuro bersedia melayani Akaza selama iblis tidak menyentuh murid-muridnya.

Dalam pertempuran ini, Kyojuro memang dapat memberikan kompensasi AKAZA. Namun demikian, Akaza berhasil membunuh Kyojuro dan melarikan diri sebelum matahari terbit. Sebelum kematiannya, Kyojuro meninggalkan pesan berharga kepada para murid-Nya.

2. Whitebeard (One Piece)

5 Karakter Guru yang Mengorbankan Nyawanya untuk Muridnya dalam Anime

Hubungan Whitebeard dan krunya sudah tidak seperti bos dan anak buahnya, melainkan seperti ayah dan anak-anaknya. Whitebeard memiliki hubungan yang sangat dekat dengan krunya sehingga dirinya selalu menganggap bahwa krunya adalah putranya.

Sayangnya, Whitebeard gagal dalam mendidik salah satu anaknya, yaitu Blackbeard. Pada Perang Puncak di Marineford, Blackbeard menyerang Whitebeard dengan pasukan barunya. Sayangnya, Whitebeard sudah tidak lagi dalam kondisi primanya sehingga dirinya berhasil dikalahkan oleh Blackbeard.

Meskipun harus dikalahkan oleh mantan krunya, Whitebeard mati dengan terhormat. Pasalnya, Whitebeard mengorbankan nyawanya demi melindungi krunya.

3. Koro-sensei (Assassination Classroom)

5 Karakter Guru yang Mengorbankan Nyawanya untuk Muridnya dalam Anime

Koro-sensei pertama kali di perkenalkan sebagai makhluk aneh yang mengancam akan menghancurkan dunia. Untuk mencegah hal tersebut, murid-murid di kelas 3-E SMP Kunugigaoka di tugaskan untuk membunuh Koro-sensei dalam waktu yang di tentukan.

Pada awalnya, murid-murid di kelas 3-E berjuang mati-matian untuk membunuh Koro-sensei. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, mereka mulai semakin dekat dengan Koro-sensei. Hingga setelah latar belakang Koro-sensei terungkap, murid-murid memutuskan untuk tidak membunuh Koro-sensei.

Namun, Koro-sensei ternyata tetap akan mati pada waktu yang di tentukan, baik di bunuh ataupun tidak oleh muridnya. Oleh karena itu, demi kebaikan muridnya, Koro-sensei meminta muridnya untuk tetap membunuhnya.

4. Jiraiya (Naruto)

5 Karakter Guru yang Mengorbankan Nyawanya untuk Muridnya dalam Anime

Penggemar Naruto pasti sepakat bahwa kematian Jiraya adalah waktu yang paling sulit dalam seri ini. Di mana itu bukan karena Jiraiya adalah salah satu karakter paling populer dari para penggemar, Jiraya juga memiliki pengaruh besar pada kehidupan Naruto.

Semuanya dimulai ketika Jiraiya pergi ke Amegakure untuk menyelidiki presiden Akatsuki. Di sana, dia kesakitan Hadang Rikudo dan berhasil menaklukkan. Sebelum kematiannya, Jiraiya mengirim pesan rahasia kepada Naruto yang akan membantu Naruto mengalahkan rasa sakit. Bahkan jika dia hancur dengan kematian gurunya, Naruto harus tetap kuat dan berhasil mengalahkan rasa sakit sehingga kematian gurunya tidak sia-sia.

Kategori
movie

Sederet Fakta Menarik Hashira Terkuat Dalam Seri Demon Slayer

Sederet Fakta Menarik Hashira Terkuat Dalam Seri Demon Slayer

Sederet Fakta Menarik Hashira Terkuat Dalam Seri Demon Slayer –  hashira adalah orang berteknik tinggi yang menguasai teknik pernapasan. Untuk menjadi seorang hashira sendiri tidaklah mudah.

Hashira atau Pilar adalah peringkat tertinggi kedua di Korps Pemburu Iblis, setelah Kagaya Ubuyashiki dan Kiriya Ubuyashiki. Bergerak di bawah perintah Kagaya dan Kiriya, bisa di bilang bahwa Hashira adalah penopang bagi Korps Pemburu Iblis.

Hingga saat ini, terhitung ada delapan pemburu iblis yang menjadi anggota Hashira. Dari semua pemburu iblis yang pernah menjadi Hashira.

1. Gyomei Himejima
5 Hashira Terkuat dalam Seri Demon Slayer, Ada Jagoanmu?

Gyomei Himajima adalah Pilar Batu dan di kenal sebagai Hashira terkuat saat ini. Sebelumnya, Gyomei hanyalah seorang pria buta yang menjalani kehidupannya bersama anak-anak yatim piatu di kuil. Hingga suatu hari, iblis menyerang kuil dan membunuh beberapa yatim piatu tersebut. Marah dengan hal tersebut, Gyomei mengamuk dan di situlah dirinya menyadari kekuatannya.

Dalam hal kekuatan, Gyomei adalah pengguna Teknik Pernapasan Batu. Alih-alih menggunakan katana, Gyomei menggunakan cambuk berduri dan kapak sebagai senjatanya. Selain itu, Gyomei juga memiliki Tanda Pembunuh Iblis yang dapat meningkatkan kekuatan fisiknya secara signifikan.

2. Sanemi Shinazugawa
5 Hashira Terkuat dalam Seri Demon Slayer, Ada Jagoanmu?

Sanemi Shinazugawa adalah Pilar Angin sekaligus kakak dari Genya Shinazugawa. Kehilangan keluarganya karena iblis, Sanemi memiliki kebencian yang sangat besar kepada iblis. Hal tersebut di buktikan ketika dirinya mencoba untuk membunuh Nezuko.

Sanemi adalah pengguna Teknik Pernapasan Angin, sebuah Teknik Pernapasan yang ia pelajari bersama temannya, Masachika Kumeno. Dalam pertarungannya melawan Kokushibo, Sanemi juga mendapatkan Tanda Pembunuh Iblis yang membuatnya kebal terhadap serangan fisik.

3. Giyu Tomioka
5 Hashira Terkuat dalam Seri Demon Slayer, Ada Jagoanmu?

Giyu Tomioka adalah Hashira pertama yang di perkenalkan dalam seri Demon Slayer. Dirinya adalah orang yang mengirim Tanjiro ke mantan gurunya, Sakonji Urokodaki. Pilar Air ini di kenal sebagai sosok yang dingin, namun sangat kuat dalam pertarungan.

Sama seperti Tanjiro, Giyu juga merupakan pengguna Teknik Pernapasan Air. Giyu sangat menguasai Teknik Pernapasan ini sehingga dirinya menciptakan jurus baru dalam Teknik Pernapasan Air. Dalam pertarungannya melawan Akaza, Giyu juga mendapatkan Tanda Pembunuh Iblis yang meningkatkan kecepatan, presisi, dan daya tahannya.

Kategori
movie

Sederet Fakta Paling Menyeramkan yang Pernah Ada dalam Anime

Sederet Fakta Paling Menyeramkan yang Pernah Ada dalam Anime

Sederet Fakta Paling Menyeramkan yang Pernah Ada dalam Anime – Anime adalah istilah berbahasa Jepang yang berasal dari bahasa Inggris animation. Dalam bahasa Indonesia, kata tersebut di  serap menjadi animasi.

Anime tidak selalu menampilkan karakter manusia saja. Terkadang, anime juga menampilkan karakter lain selain manusia, salah satunya adalah monster. Meskipun monster di gambarkan sebagai makhluk yang menyeramkan, namun tidak semua monster dalam anime di tampilkan sebagai antagonis. Beberapa monster justru berperan sebagai protagonis, dan menggunakan kekuatannya untuk menyelamatkan dunia.

Terlepas dari baik dan jahat, namun monster tetaplah monster. Setiap monster tetap memiliki kekuatan yang mengerikan dan penampilan yang dapat membuat siapa saja ketakutan. Berikut ini adalah lima monster paling mengerikan yang pernah ada dalam anime.

1. Monster kelinci (Blood-C)
5 Monster Paling Menyeramkan yang Pernah Ada dalam Anime

Kelinci selalu di kenal sebagai hewan yang lucu dan menggemaskan. Namun, hal tersebut tidak berlaku bagi monster kelinci dalam anime Blood-C. Alih-alih menghibur manusia dengan tingkahnya yang menggemaskan, monster kelinci dalam anime ini justru gemar membantai manusia yang lemah.

Blood-C memang sudah di kenal sebagai anime gore yang penuh dengan adegan brutal yang mengerikan. Anime ini juga memiliki sejumlah monster yang suka menyiksa manusia. Namun, dari sekian monster yang muncul dalam anime ini, tak di ragukan lagi bahwa monster kelinci adalah yang paling mengerikan

2. Tangan Tuhan (Berserk)
5 Monster Paling Menyeramkan yang Pernah Ada dalam Anime

Tangan Tuhan adalah kelompok iblis yang melayani Idea of Evil, sekaligus antagonis utama dalam anime Berserk. Setiap anggota Tangan Tuhan memiliki kemampuan yang sangat luar biasa, sehingga sangat mustahil untuk dapat mengalahkan mereka dalam pertarungan.

Anggota Tangan Tuhan sebelumnya adalah manusia, yang kemudian di reinkarnasi menjadi iblis setelah memenuhi beberapa persyaratan tertentu. Di ketahui bahwa Tangan Tuhan juga menjadi penyebab utama penderitaan umat manusia dalam dunia Berserk.

3. Titan (Attack on Titan)
5 Monster Paling Menyeramkan yang Pernah Ada dalam Anime

Penggemar anime tentunya sudah tidak asing lagi dengan karakter yang satu ini. Titan adalah makhluk raksasa yang muncul dalam anime Attack on Titan. Sebelumnya, Titan adalah manusia yang kemudian di ubah menjadi raksasa dengan menggunakan serum Titan.

Tak hanya memiliki ukuran tubuh yang besar, Titan juga memiliki daya tahan yang luar biasa, dan hanya dapat di bunuh dengan memotong leher belakanganya. Hal lain yang mengerikan tentang Titan adalah fakta bahwa mereka adalah pemakan manusia.

Kategori
movie

Sederet Fakta Hitsugaya Toshiro Kapten Divisi 10 yang Wajib Ditonton

Kategori
movie

Sederet Fakta Menarik Pilar Suara dalam Anime Demon Slayer Season 2

Sederet Fakta Menarik Pilar Suara dalam Anime Demon Slayer Season 2

Sederet Fakta Menarik Pilar Suara dalam Anime Demon Slayer Season 2 – Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba bercerita tentang para pembasmi iblis yang berbuat jahat. Sejak dahulu kala, ada banyak rumor tentang iblis pemakan manusia yang bersembunyi di hutan.

Anime Demon Slayer musim kedua sudah mulai di tayangkan pada 10 Oktober 2021 dengan kembali mengadaptasi Mugen Train arc. Sementara itu, Entertainment District arc yang ditunggu-tunggu oleh banyak penggemar mulai mengudara pada 5 Desember 2021. Jika di Mugen Train arc kita di suguhkan pertarungan epik Tanjiro bersama dengan Rengoku sang pilar api, pada Entertainment District arc, Tanjiro akan bergabung bersama sang pilar suara, Uzui Tengen, dalam sebuah misi.

Karakter Tengen sendiri hanya di perlihatkan sekilas pada penghujung musim pertama Demon Slayer. Ia akan menjadi salah satu karakter penting nih di musim kedua kali ini.

1. Mantan shinobi yang menjadi Pilar Suara
5 Fakta Uzui Tengen, Pilar Suara dalam Anime Demon Slayer Season 2

Sebelum menjadi salah satu pilar pemburu iblis, Tengen telah di latih untuk menjadi shinobi oleh keluarganya. Menjadi shinobi membuatnya terlatih untuk menjadi mata-mata yang dapat bergerak dengan sangat pelan tanpa menimbulkan suara dan kecurigaan sama sekali.

Kendati demikian, Tengen memilih untuk memberontak dan berhenti menjadi shinobi karena perilaku ayahnya yang abusif dalam melatih Tengen dan kedelapan saudaranya. Tiga saudara Tengen harus meregang nyawa karena pelatihan yang di berikan oleh ayah mereka, sementara enam yang tersisa, termasuk Tengen, di tempatkan dalam pertarungan sampai mati. Karena obsesi ayahnya, Tengen terpaksa membunuh dua saudaranya. Ia pun meninggalkan keluarganya bersama para istrinya dan berakhir menjadi pemburu iblis.

2. Memiliki tiga Istri dengan karakteristik yang berbeda-beda
5 Fakta Uzui Tengen, Pilar Suara dalam Anime Demon Slayer Season 2

Mungkin para penggemar anime Demon Slayer yang juga mengikuti manganya sudah mengetahui fakta jika Tengen memiliki tiga istri yang berprofesi sebagai kunoichi. Para istrinya ini bernama Makio, Suma, dan Hinatsuru.

Uniknya, ketiga istri Tengen memiliki sifat yang mirip dengan karakter Tanjiro, Zenitsu, dan Inosuke, nih. Hinatsuru lebih kalem mirip dengan Tanjiro; Suma penakut mirip dengan Zenitsu; dan Makio memiliki sifat keras kepala sama seperti Inosuke. Ketiga Istri Tengen ini nantinya akan turut berperan penting di musim kedua anime Demon Slayer dan bertugas untuk menjadi mata-mata di Yoshiwara, nih.

3. Memiliki pendengaran yang supertajam
5 Fakta Uzui Tengen, Pilar Suara dalam Anime Demon Slayer Season 2

Sebagai pilar suara, Tengen memiliki pendengaran yang tajam, bahkan melebihi Zenitsu. Ia mampu mendeteksi pergerakan musuh dari suara di bawah tanah dengan sangat akurat. Dengan pendengarannya yang tajam ini, tidaklah sulit bagi Tengen untuk menemukan lokasi para iblis yang bersembunyi.

Selaras dengan pendengarannya, kemampuan analisis Tengen juga cukup membantunya tak hanya untuk menentukan lokasi musuh. Memanfaatkan pantulan pantulan suara yang ia dengarkan, Tengen juga mampu memprediksi jumlah musuh hanya melalui pendengarannya saja.